Fimela.com, Jakarta Di akhir tahun 2024 anggota geng cendol, Paula Verhoeven dan Tya Ariestya pergi bersama ke Eropa, tepatnya Belanda. Tak hanya liburan biasa, kedua sahabat ini menghadiri acara fashion untuk memperkenalkan produk fashion Indonesia.
Paula Verhoeven bersama Tya Ariestya membagikan beberapa kegiatan selama di Belanda. Mulai dari mencicipi makanan khas negara tersebut, mengunjungi berbagai tempat ikonik, dan yang tak kalah mencuri perhatian ialah ootd keduanya.
Ootd nya puh mencuri perhatian dengan gaya layerin berhijab yang fashionable di musim dingin. Penasaran bagaimana tampilan keduanya? Yuk intip
Paula tampil mengenakan kerudung panjang instan warna hitam dipadukan long dress warna senada. Ia melengkapi tampilan dengan kacamata hitamnya.
Paula kembali mengenakan kerudung instan warna hitam senada dengan outer coat dan celana panjang. Dipadukan inner sweater maroon. Ia juga memilih mengenakan sneakers warna senada.
Ibu dua anak ini juga dibalut padding jaket putih dengan inner warna abu-abu senada dengan celananya. Dipadukan kerudung hitam.
Sementara itu, Tya mengenakan dress motif bunga dengan aksen kerah coral. Dipadukan kerudung dan coat warna hitam.
Tya juga mengenakan coat hitam serasi dengan kerudung dan celana panjangnya. Ia memadukannya dengan inner dan sneakers.
Keduanya kompak mengenakan pakaian warna coklat. Paula mengenakan coat coklat dipadukan kerudung senada dan celana hijaunya. Tya dengan padding coklat dipadukan inner hitam.
Saat acara berlangsung, Paula mengenakan kerudung coklat dipadukan coat warna coklat. SedangkanTya mengenakan kerudung coklat dipadukan dress.
Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.
EntertainmentPaula Verhoeven dan Tya Ariestya Berbagi Momen Liburan Seru di Belanda, Bestie Sejati
Paula Verhoeven dan Tya Ariestya baru-baru ini menghabiskan waktu liburan di Belanda, dan momen-momen seru mereka berhasil menarik perhatian netizen.
EntertainmentIntip Potret Terbaru Paula Verhoeven di Belanda, Makin Cantik dan Anggun
Paula Verhoeven berhasil mencuri perhatian di Belanda dengan penampilannya yang menawan. Unggahan terbarunya di media sosial mendapatkan ribuan pujian dari netizen, menunjukkan daya tarik dan pesonanya yang tak terbantahkan.
EntertainmentSedang Proses Cerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven Curhat Masih Perjuangkan Hak Asuh Anak
Paula Verhoeven saat ini sedang menjalani salah satu tantangan terbesarnya, yaitu berjuang untuk mendapatkan hak asuh anak di tengah proses perceraian dari Baim Wong.
Photo6 Potret OOTD Seleb di Baby Shower Jessica Iskandar, dari Ashanty, Paula Verhoeven, hingga Jennifer Bachdim
Jessica Iskandar baru saja menggelar acara baby shower pada Sabtu, 9 November 2024 untuk menyambut kehadiran sang putri kecil. Acara ini diramaikan oleh rekan selebriti yang hadir dengan outfit didominasi nuansa pink. Intip deretan OOTD mereka berikut ini!