Fimela.com, Jakarta Sahabat Fimela, memanfaatkan waktu liburan tahun baru, momen ini selalu menjadi pilihan utama bagi banyak keluarga. Berbagai pilihan aktivitas kini bermunculan untuk menemani kita mengisi waktu luang. Sebagian orang memilih untuk menghabiskan waktu di rumah dengan bersantai, ada juga yang memilih untuk mengeksplor tempat-tempat baru, hingga mancanegara.
Tren yang semakin beragam dari tahun ke tahun sudah menemani kita. Banyak orang mulai melirik destinasi wisata internasional untuk memeriahkan tahun baru untuk melepas penat dan mendapatkan pengalaman baru. China dan Eropa menjadi salah satu destinasi favorit banyak orang. Berdasarkan data transaksi selama gelaran EXTRA pada Desember 2024, kedua destinasi ini menempati posisi teratas dalam daftar destinasi liburan favorit.
Melihat tren ini, Golden Rama memproyeksikan sejumlah destinasi unggulan untuk menyambut musim liburan tahun baru. Sahabat Fimela dapat memilih berbagai pengalaman liburan yang menyoroti fenomena mulai dari alam spektakuler, keindahan musim semi, eksplorasi keunikan budaya hingga jelajah samudra yang penuh keajaiban.
1. Aurora Borealis: Fenomena Cahaya Utara
Cocok untuk sahabat Fimela yang ingin menikmati alam indah, tahun 2025 diprediksi masih menjadi waktu ideal untuk menyaksikan Aurora Borealis. Destinasi seperti Norwegia, Islandia, dan Finlandia menawarkan kesempatan untuk menikmati keajaiban alam yang spektakuler dari fenomena alam yang memukau ini.
2. Festival Keukenhof: Pesona Bunga Tulip di Belanda
Siap memanjakan mata, Festival Keukenhof yang hanya berlangsung selama musim semi ini menghadirkan jutaan bunga tulip yang bermekaran setiap tahunnya. Festival yang berlangsung dari pertengahan Maret hingga Mei, akan menghangatkan sahabat Fimela bersama orang tersayang yang ingin menikmati keindahan musim semi di Eropa.
3. Chongqing: Kota Futuristik di Asia
Bagi sahabat Fimela yang nyaman berlibur di suasana perkotaan, dengan perpaduan tradisi budaya China dan modernisasi yang futuristik, Chongqing siap menawarkan pengalaman unik bagi sahabat Fimela. Kota yang dikenal dengan sistem transportasi canggih dan arsitektur yang tak biasa ini, menjadikannya destinasi yang kian populer di kalangan wisatawan Asia.
4. Disney Adventure: Pelayaran Perdana Kapal Disney dari Singapura
Salah satu pengalaman yang tak akan terlupakan, siapkan waktu bersama keluarga untuk menikmati Kapal pesiar terbaru dari Disney Cruise Line. Wisata ini memulai pelayaran perdananya dari Singapura pada akhir tahun 2025.
Disney Adventure akan membawa sahabat Fimela menjelajah samudra yang menghadirkan keseruan pengalaman liburan di kapal pesiar bersama para karakter Disney, Pixar, dan Marvel. Yuk, siapkan liburan paling berkesan dengan orang tersayang untuk melepas kepenatan dan menemukan kebahagiaan bersama.Penulis: Nadya Aufia#Unlocking the Limitless
Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.