Fimela.com, Jakarta Tinggal menghitung hari lagi, bulan Ramadan akan segera berakhir. Satu bulan lamanya kita berpuasa dengan penuh suka cita bersama keluarga, pasangan, dan sahabat. Banyak hal yang sudah dilewati di bulan Ramadan ini. M
ungkin, pulang kampung untuk berkumpul bersama sudah menjadi kebiasaan dari tahun ke tahun. Namun, apa jadinya kalau kamu beserta keluarga menghabiskan libur Hari Raya Idul Fitri dengan terbang berlibur ke Turki? Waah, pasti sangat menarik dan menyenangkan menikmati keindahannya bukan?
Banyak tempat indah dan situs-situs bersejarah Turki yang bisa dikunjungi, mungkin kamu beserta keluarga bingung untuk memilih salah satau destinasi wisata untuk mengabadikan momen libur Hari Raya Idul Fitri. Oleh karena itu, artikel ini akan memberikan rekomendasi tempat-tempat yang menakjubkan di daerah Anatolia Timur.
Wilayah Anatolia Timur di Turki menawarkan perpaduan yang memukau antara pemandangan alam yang beragam, sejarah yang kaya, serta keramahan yang hangat, menjadikannya destinasi yang sempurna untuk dijelajahi.
Dari lembah yang curam hingga keajaiban arsitektur yang menakjubkan dan situs arkeologi yang mengagumkan, ada banyak hal yang akan memikat setiap pengunjung. Namun, ada beberapa tempat tersembunyi yang wajib dikunjungi untuk benar-benar merasakan keindahan dan keragaman wilayah yang spektakuler ini. Berikut adalah beberapa tempat terbaik untuk dijelajahi di wilayah timur Turki layaknya penduduk lokal untuk momen libur Hari Raya Idul Fitri semakin berkesan.
7 Destinasi Wisata di Anatolia Timur, Turki
1. Museum Terbuka Arslantepe di Malatya
Malatya, yang terkenal dengan aprikot lezat dan situs bersejarahnya, merupakan gerbang perjalanan pertama kamu menuju ke daerah Turki Timur. Kota ini menyambut para pelancong yang mencari pengalaman otentik dengan situs arkeologi Arslantepe yang sudah berusia 8.000 tahun.
Museum Arslantepe adalah sebuah area monumental tempat masyarakat bernegara pertama kali lahir. Situs Warisan Dunia UNESCO yang tersembunyi ini menawarkan sekilas tentang sejarah mendalam wilayah tersebut yang menarik dan memukau pengunjung dengan kota atau negara pertama di Anatolia yang memiliki birokrasi yang canggih.
2. Kastil Harput di Elazığ
Kota tetangga Elazığ menjadi pemberhentian selanjutnya dalam perjalanan sejarah di daerah Turki Timur dengan Kastil Harput-nya yang legendaris. Dibangun oleh bangsa Urartu pada abad ke-8 SM, kastil ini telah digunakan oleh berbagai peradaban yang berkembang di daerah tersebut, yang terlihat dalam arsitekturnya, serta menjadi saksi bagi beragam tradisi dan kepercayaan. Terletak di puncak bukit, kastil ini memiliki pemandangan kota yang luar biasa menajubkan.
3. Kemaliye di Erzincan
Terletak di sepanjang Sungai Eufrat yang menyimpan banyak misteri dunia, kota Cittaslow Kemaliye di Erzincan adalah destinasi yang tiada banding indahnya, dimana alam dan sejarah saling melengkapi dengan sempurna.
Rumah-rumah batu bersejarah di kota ini menampilkan warisan arsitektur Anatolia dengan balkon kayu dan gagang pintu yang khas, sementara keajaiban alam seperti Air Terjun Karasu dan Ngarai Karanlık yang memukau juga semakin menambah daya tariknya. Berkat kekayaan budaya dan alamnya Kemaliye masuk dalam Daftar Sementara Warisan Dunia UNESCO dan terpilih untuk Program Peningkatan Desa Wisata Terbaik PBB. Baik untuk mencari ketenangan, pengalaman budaya, atau petualangan alam, Kemaliye menjanjikan pengalaman yang memikat bagi setiap pengunjung.
4. Taman Nasional Lembah Munzur di Tunceli
Salah satu kawasan alam terkaya di Anatolia baik dari segi flora maupun fauna menanti kamu di Tunceli. Begitu kamu datang menginjakkan kaki untuk pertama kalinya di Taman Nasional Lembah Munzur, kamu akan langsung disambut oleh perpaduan luar biasa antara keindahan alam dan satwa liar yang tiada banding. Pada musim ini, Taman ini akan menampilkan lanskap yang memukau dengan hutan, danau glasial, ngarai, dan air terjun yang diselimut salju yang memikat mata. Nikmatilah, potongan surga di Tengah alam di sini bersama pasangan dan keluarga.
5. Danau Çıldır di Ardahan
Saat mulai melangkah lebih jauh ke timur, Ardahan akan menyambut kamu dengan pesona Danau Çıldır, danau air tawar terbesar di wilayah ini. Terletak di antara provinsi Kars dan Ardahan, Danau Çıldır akan membeku di musim dingin, dan kegiatan seperti bermain sleigh, memancing di es, bersepeda, dan berjalan di permukaan kristalnya dapat mengubah dinginnya musim dingin menjadi kenangan yang hangat dan menakjubkan bersama pasangan dan keluarga.
Pertunjukan tari rakyat Kaukasia dan sarapan di tepi perapian di kabin kayu di sekitar danau adalah pengalaman yang tak boleh dilewatkan di sini. Jadi? Tunggu apalagi segera siapkan tiket untuk terbang ke sana sekarang juga!
6. Situs Arkeologi Ani di Kars
Di selatan danau Çıldır, tepat di perbatasan Kars, terletak Ani, sebuah situs arkeologi terbesar di Anatolia Timur. Situs Warisan Dunia UNESCO ini, yang merupakan salah satu lokasi terpenting dari periode awal Kristen di daerah tersebut dan dikenal sebagai Kota 1001 Gereja, seiring waktu, Ani telah berubah menjadi pemukiman Multikultural Jalur perdagangan Sutra. Saat ini, bangunan batu merah yang megah berdiri seperti penjaga raksasa, menawarkan wawasan tentang urbanisme abad pertengahan yang dapat kamu pelajari.
7. Istana İshak Pasha di Ağrı
Istana İshak Pasha berdiri sebagai keajaiban arsitektur yang menanti untuk dijelajahi di kota Ağrı. Istana era Ottoman ini, yang terletak di kaki Gunung Ağrı, layak untuk dikagumi karena perpaduan yang mempesona antara arsitektur tradisional Turki dan Seljuk dengan sentuhan gaya Baroque Eropa. Jangan lupa untuk menikmati pemandangan luar biasa dari lanskap sekitar saat menjelajahi sejarah dan ornamentasi istana ini.
Bagaimana, setelah menjelajahi setiap tempat dengan pemandangan yang unik, menarik, dan penuh sejarah di Anatolia Timur, Turki? Apakah kamu tertarik untuk melakukan perjalanan ke sana? Jika iya, segeralah nikmati perjalannmu bersama pasangan dan keluarga, ya. Selamat berlibur!
Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.