Fimela.com, Jakarta Produktivitas seseorang sangat dipengaruhi oleh kondisi mood seseorang. Apakah kamu adalah salah satunya? Untuk kembali meningkatkan mood, biasanya tiap orang memiliki cara yang berbeda.
Namun, pernahkah kamu mencoba meningkatkan mood dengan meneguk minuman soda yang segar? Dalam sederet penelitian diungkapkan kandungan kafein dalam minuman soda memiliki sifat yang dapat merangsang sistem saraf pusat. Sekaligus menghancurkan lemak di hati, meningkatkan mood, dan mengurangi sakit kepala.
Dengan sensasi rasa yang fun, tak heran jika minuman soda jadi salah satu pilihan di saat berkumpul bersama teman maupun nonton konser. Untuk semakin menambah pengalaman minuman soda yang lebih menyeluruh, Nipis Madu menggandeng grup musik Juicy Luicy.
Nipis Madu berkolaborasi dengan Juicy Luicy menghadirkan jingle spesial yang diadaptasi dari lagu Tanggung Jawab. Kolaborasi ini berangkat dari kesamaan karakteristik Nipis Madu dan Juicy Luicy. Yakni Nipis Madu dengan sodanya yang smooth, pas ketika dipadukan dengan alunan lagu-lagu Juicy Luicy. Kolaborasi ini pun membawa pesan #SmoothSodanyaJuicyLagunya.
Kolaborasi dengan Juicy Lucy
Dengan sodanya yang smooth dan kesegaran juicy nipisnya, lewat kolaborasi ini Nipis Madu ingin menjadi teman keseharian anak-anak muda. Terutama mereka yang haus ketika menjalani berbagai aktivitas di mana saja, termasuk saat menyanyikan lagu atau sedang nonton konser Juicy Luicy.
Senior Marketing Manager Nipis Madu, Gina Iswary mengatakan, Nipis Madu berusaha memahami kebutuhan generasi masa kini. Di mana saat ini menikmati minuman bukan hanya soal rasa dan menghilangkan dahaga. Namun juga soal bagaimana menciptakan mood dan momen yang menyertainya. Dari situlah semangat kolaborasi lahir karena selama ini lagu-lagu Juicy Luicy juga dianggap mewakili keseharian para generasi Z (gen Z).
“Melalui perpaduan segarnya nipis dan sensasi soda yang smooth dari Nipis Madu serta alunan musik Juicy Luicy yang smooth, kolaborasi ini menghadirkan pengalaman yang lebih dari sekadar menikmati minuman atau mendengarkan musik, tetapi sebuah momen yang bisa dirasakan, dinikmati, dan diingat,” jelas Gina.
Lip Sync Challenge
Gina menambahkan, Nipis Madu mencoba menciptakan pengalaman yang lebih menyeluruh, bukan hanya di konser, namun juga dalam setiap momen keseharian. Baik saat menikmati waktu santai sendirian (me time), maupun ketika nongkrong bareng teman jadi makin asyik. “Dengan sodanya yang smooth dan seger nipisnya, Nipis Madu menjadi minuman menyegarkan yang cocok dalam berbagai vibes,” ujar Gina.
Kolaborasi ini memang menghadirkan pengalaman interaktif yang menggabungkan musik dan kreativitas. Nipis Madu menemani Juicy Luicy menyapa penggemarnya di lima kota (Medan, Pekanbaru, Bekasi, Banjarmasin, dan Malang) melalui acara “Konser untuk Korban Sakit Hati”. Selain konser, kolaborasi ini juga mengajak anak-anak muda menunjukkan kreativitasnya lewat lip sync challenge di TikTok menggunakan jingle Nipis Madu x Juicy Luicy dengan tajuk #SmoothSodanyaJuicyLagunya.
Sebagai bagian dari kolaborasi ini, ia juga mengajak semua penggemar untuk ikut serta dalam #SmoothSodanyaJuicyLagunya Lipsync Challenge di TikTok.
Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.