6 Potret Tampilan Angela Tanoesoedibjo Bertemu Donald Trump Sebelum Pelantikan Presiden Amerika, Dibalut Kebaya Modern Putih

1 month ago 30

Fimela.com, Jakarta Donald Trump resmi dilantik sebagai Presiden Amerika Serikat (AS) setelah mengucap sumpah di atas Alkitab pada Senin (20/1/2025) waktu setempat. Ia pun resmi menduduki gedung putih untuk kedua kalinya.

Beberapa hari sebelum dilantik, Donald Trump memiliki berbagai agenda penting seperti bertemu dengan para tamu dari negara lain. Salah satunya, Donald Trump bertemu dengan tamu dari Indonesia yaitu keluarga Hary Tanoesoedibjo.

Angela Tanoesoedibjo, putri sulung Hary Tanoesoedibjo pun membagikan beberapa foto hingga video singkat pertemuan keluarganya dengan presiden Amerika ke-47 ini. Bahkan, sempat berkunjung ke properti pribadi milik Donald Trump hingga naik pesawat jet.

Lalu bagaimana tampilan Angela Tanoesoedibjo saat pertemuan tak terlupakan tersebut? Yuk intip

Pada 16 Januari 2025, keluarga Hary Tanoesoedibjo bertemu dengan presiden Amerika yang baru, Donald Trump di Mar-a-Lago Palm Beach, Florida. Keluarga pebisnis media ini pun tampil rapi termasuk putri sulungnya, Angela Tanoesoedibjo.

Saat foto bersebelah dengan Donald Trump bergaya jempol naiknya, Angela tampak tampil formal mengenakan atasan siluet kebaya modern warna putih kerah tinggi. Atasan tersebut dihiasi bordiran dan patch bentuk bunga.

Melengkapi tampilanya mengenakan bawahan celana hitam flare sesuai warna sepatu pantofelnya. Melengkapi tampilannya dengan anting-anting mutiara minimalis.

Wajahnya dipoles dengan blush on merah, serasi dengan warna lipstik yang membuat tampilannya fresh. Rambutnya diikat ke belakang bergaya ponytail tanpa poni.

Sebelum bertemu Donald Trump, keluarga ini berkunjung ke properti pribadi milik keluarga presiden Amerika. Dengan menaiki pesawat jet, keluarga ini pun mengunjungi Trump National Golf Club Jupiter di Palm Beach.

Mereka pun tampil santai dengan outfit serba hitam begitupun Angela. Angela tampil mengenakan kaos hitam polos dipadukan outer jaket hoodie serta bawahan celana panjang putih dan sepatu Hermes hitam.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

  • Anisha Saktian Putri

    Author

    Anisha Saktian Putri

Loading

Read Entire Article
Lifestyle | Fashion|