Fimela.com, Jakarta Ketua Komisi IV DPR RI Titiek Soeharto dan Menteri Pariwisata Widi Wardhana masuk ke dalam jajaran juri di malam final Pemilihan Puteri Indonesia 2025. Kehadiran keduanya langsung mencuri perhatian lantaran penampilan yang anggun khas perempuan Jawa.
Duduk bersebelahan, Titiek Soeharto dan Widi Wardhana bertugas menilai penampilan setiap finalis Puteri Indonesia dan mengajukan pertanyaan kepada semi finalis. Keduanya bahkan tampil kompak mengenakan kebaya bernuansa cerah.
Siapa yang paling mencuri perhatian menurutmu?
Titiek Soeharto tampil anggun dengan gaya perempuan khas Jawa mengenakan kebaya Kartini hijau
Dipadu dengan selendang bordir floral dan bros kupu-kupu yang jadi aksen berwarna pada kebaya hijau polosnya
Titiek Soeharto menata rambutnya dengan sanggul tekuk dan untaian melati. Sementara wajahnya dipulas dengan makeup bold berlipstik merah yang khas
Menteri Pariwisata Widi Wardhana tampil mewah dengan kebaya boatneck biru aqua dan kain tenun senada sebagai bawahan dan selendang pundak
Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.