Gaya Elegan Mulan Jameela Padukan Kebaya Brokat dengan Brand Internasional saat Hadir di Keraton Surakarta Bersama Ahmad Dhani

1 month ago 16

Fimela.com, Jakarta Ahmad Dhani dan Mulan Jameela resmi dilantik menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029. Setelah dilantik, pasangan musisi ini pun kerap hadir di acara negara. 

Terbaru, keduanya pun menghadiri acara Tingalan Jumenengan (Peringatan Kenaikan Tahta Dalem) Kaping 3 Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aryo (KGPAA) Mangkunagoro X, Jumat (7/2/2025). Diketahui, pasangan ini menggunakan mobil Mercedes Benz jenis Jeep warna hitam untuk hadir di Pura Mangkunegaran. 

“Selamat atas peringatan ke 3 kenaikan tahta KGPAA Mangkunagoro X(Tingalan Jumenengan Mangkunegoro),” tulis Ahmad Dhani di media sosialnya. 

Mulan Jameela dan Ahmad Dhani pun berfoto bersama Gusti Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo adalah Adipati Mangkunegara X yang memerintah Kadipatèn Mangkunegaran sejak Maret 2022.

Hadir di keraton, keduanya datang menggunakan pakaian adat Jawa. Ahmad Dhani tampak mengenakan beskap hitam lengkap dengan bros emasnya. Dipadukan bawahan kain batik coklat. Serta blangkonnya.

Mulan Jameela Kenakan Kebaya Maroon Dipadukan Barang Branded

Sementara itu, Mulan Jameela mengenakan kebaya brokat maroon. Kebaya kartini tersebut pun dilengkapi bros emas.

Kebaya dipadukan kerudung hitam sesuai dengan warna innernya. Mulan juga mengenakan bawahan kain batik coklat yang serasi dengan Ahmad Dhani.

Pakaian tradisional tersebut dipadukan dengan item fashion desainer internasional. Mulan mengenakan tas Chanel hitam berukuran medium dengan tali strap rantai yang menjadi ciri khas. Serta menggunakan stiletto heels hitam buckle silver dari Manolo Bahlik

Riasan Wajah

Mulan Jameela mengaplikasikan riasan wajah bernuansa coral. Tampa pada foto, ia memulas pipinya dengan blush on coral.

Mulan juga memilih lipstik warna coral. Begitupun dengan eyeshadow riasan matanya. Ia juga mengaplikasikan bulu mata bervolume dengan sedikit eyeliner.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Read Entire Article
Lifestyle | Fashion|